Laptop/komputer/PC sudah menjadi suatu perangkat yang sangat dibutuhkan untuk keperluan sehari-hari baik untuk pekerjaan, usaha, bisnis maupun sekolah. Penting sekali untuk menginstal windows didalamnya agar dapat menggunakan fitur-fitur yang terkait. Hal itu yang membuat cara cek windows 10 ori harus diketahui agar dapat memastikan keasliannya.
Tujuannya, supaya sistem tidak ikut terpengaruh dengan windows yang tidak asli. Sebab, ditakutkan sistem tidak mampu berkoordinasi dengan windows bajakan yang telah terpasang. Berikut ini adalah penjelasan tentang pengecekan windows asli, yaitu:
1. Melalui Pengaturan
Hidupkan terlebih-lebih dahulu laptop/komputer lalu pergi ke pojok kiri tombol start untuk cara cek windows 10 ori. Setelah diklik akan ada 4 icon seperti settings, power, file, profil lalu pilih settings.
Pada settings terdapat beberapa pilihan menu yaitu personalisation, account, gaming, cortana, privacy, apps, time & language, ease of access, search, serta update & security kemudian klik update & security. Otomatis akan diarahkan ke halaman update & security lali pilih activation.
Bagian activation ada beberapa informasi mengenai windows, product key dan where’s product key. Lihat bagian windows jika terdapat tulisan digital licence berarti windows yang dipakai bukan bajakan.
2. Melalui Icon Pencarian
Icon pencarian bisa digunakan sebagai opsi lain cara cek windows 10 ori. Temukan icon pencarian di sebelah tombol windows lalu ketikan this pc. Tersedia beberapa pilihan seperti pin to task, pin to taskbar, manage, map network drive, disconnect network drive dan properties lalu pilih system.
Kemudian akan muncul halaman system lalu pada bagian windows activation lihat. Ada tulisan windows is activated read the microsoft software license term dibagian bawah. Itu menandakan jika windows 10 sudah asli sehingga tidak perlu khawatir jika bajakan.
3. Gunakan Command Prompt
Hampir sama seperti cara cek windows 10 ori, melalui command prompt dicari melalui penelusuran. Telusuri command prompt setelah itu akan muncul pilihan open file location, pin to start, run as administrator, dan pin to taskbar.
Klik run as administrator lalu ketikan slmgr.vbs /xpr lalu akan muncul kotak pemberitahuan windows script host. Tulisan the machine is permanently activated menandakan jika windows 10 yang terpasang sudah asli.
4. Pakai Run
Buka run pada laptop/pc/komputer kemudian setelah muncul kotak run lalu masukan slmgr.vbs /dli lalu klik ok. Tunggu beberapa menit sampai kotak pemberitahuan muncul. Selanjutnya muncul kotak pemberitahuan windows script host. Terdapat tulisan lisensed active apabila jika terisi licensed berarti windows sudah asli.
5. Lewat Windows Script Host
Cari menu Smadav di desktop lalu klik kanan setelah itu muncul kotak exit smadav protect. Baru klik ok lalu tekan windows+R, otomatis muncul run kemudian ketik slmgr.vbs /dli lalu klik ok. Otomatis akan muncul kotak pemberitahuan windows script host pada bagian windows description.
Lalu, jika terdapat tulisan KMSCLIENT menandakan jika windows 10 yang asli. Jangan khawatir jika tanda saat pengecekan di informasi windows ori berbeda-beda tergantung cara pengecekannya karena informasi bisa berbeda sesuai dengan sistem yang berjalan.
Itulah beberapa cara cek windows 10 ori yang bisa menjadi alternatif pilihan. Sebaiknya lebih baik di cek terlebih dahulu ori atau tidak karena ditakutkan jika bajakan akan mengalami gangguan atau hambatan saat menggunakannya untuk berbagai kepentingan. Lebih baik pasang windows di toko yang terpercaya agar yang terinstall bukan bajakan. Bisa juga langsung pasang di toko resmi agar terjamin dan jika ada masalah bisa menghubungi pihak toko.